Operasi Hitung Pecahan Desimal

Monday, 30 June 2014


Operasi Hitung Pecahan Desimal



Bagikan :



Operasi Hitung Pecahan Desimal. Pecahan desimal adalah pecahan yang berpenyebut kelipatan dari 10 (100, 1.000, dan seterusnya). 1/10, 1/100, 1/1.000, dan 1/10.000. Jika bilangan-bilangan pecahan itu ditulis dalam bentuk pecahan desimal, maka penulisannya adalah sebagai berikut:
  • 1/10 ditulis 0,1
  • 1/100 ditulis 0,01
  • 1/1000 ditulis 0,001
  • 1/10000 ditulis 0,0001
Pengerjaan hitung terdiri dari penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian. Sebelum menjumlahkan pecahan desimal, kita perlu mengingat kembali nilai tempat suatu bilangan. Nilai tempat pada pecahan desimal dapat digambarkan seperti gambar di samping.

Penjumlahan dan Pengurangan
Menjumlahkan/mengurangkan dua bilangan desimal adalah menjumlahkan/pengurangan angka-angka yang nilai tempatnya sama pada kedua bilangan tersebut.Untuk menjumlahkan dua bilangan dengan benar kita harus menjumlahkan angka-angka yang nilai tempatnya sama;
  • ratusan dijumlahkan dengan ratusan
  • puluhan dijumlahkan dengan puluhan
  • satuan dijumlahkan dengan satuan
  • persepuluhan dengan persepuluhan
  • perseratusan dengan perseratusan, dst

Contoh soal :
1. Berapa jumlah : 15,335 + 6,287
    15,335  
      6,287  +
    21,622
2. Berapa jumlah : 13,435 – 3,253
    13,435 
      3,253 -
    12,182
Perkalian
Perkalian pada pecahan desimal Ada dua cara untuk mengalikan pecahan desimal, yaitu dengan terlebih dahulu merubah bentuk pecahan menjadi pecahan biasa dan dengan cara bersusun.
1. Cara 1






2. Cara 2
Perkalian dilakukan secara bersusun, berapa jumlah angka di belakang koma harus diperhatikan.
Hitung berapa jumlah : 12,54 x 1,25
Cara bersusun :
Jawab: 12,54    (2 angka di belakang koma)
               1,25 x (2 angka di belakang koma), jadi ada 4 angka dibelakang koma (,)
              6270
           2508
         1254     +
         156750 (4 angka dibelakang koma (,) sehingga menjadi 15, 6750
Pembagian
Pembagian adalah kebalikan dari perkalian, sehingga cara yang digunakan pada perkalian pecahan desimal (Cara 1) dapat digunakan pada pembagian. Dengan cara salah satu pecahan dibalik ( penyebut menjadi pembilang atau sebaaliknya). Untuk membagi pecahan desimal juga dapat dilakukan dengan cara mengubah pecahan desimal menjadi bilangan bulat. Caranya adalah sebagai berikut:
1. Jadikan terlebih dahulu bilangan desimal tersebut menjadi bilangan bulat yaitu dengan 
    mengalikannya dengan bilangan kelipatan 10 (10,100,1.000 dst )
    contoh :  14,4 : 0,12 =
2. Ambil desimal yang terbesar yaitu 2 desimal sehingga bilangan di atas dikalikan dengan 
    100, sehingga :
    14,4 x 100 = 1440
      0,12 x 100 = 12
    1.440 : 12 = 120, Jadi 14,4 x 0,12 = 120

No comments:

Post a Comment

terima kasih atas kunjungannya bapak/ibu/om/tante/saudara/i sekalian, budayakan berkomentar yang baik.